
: sdd
KAMI kini telah bisa tabah
karena kini
bukan lagi bulan Juni
hujan sudah lewat
kami tak lagi
cemas dengan cuaca
dan semua ramalan
tangis sudah bisa
dengan kemas dan rapi
dalam sajak kami sembunyikan.
Kami kini telah jadi bijak
dan jalan panjang ini
akan terus kami telusuri
bulevar teduh dan rindang
pohon berbunga berjajar panjang
kau menanam dan tekun merawatnya
dan matahari suka membuat
bayang-bayang yang lebat
meyakinkan kami yang kerap ragu
mengikuti jejak kakimu.
Kami kini telah lebih arif
menjadi apa saja
melakukan apa pun jua
duduk di bangku besi tempa
memungut dedaunan, buah,
dan bunga yang gugur atau
yang menjuntai sepemetikan tangan
atau menjadi hujan
yang selalu dirindukan dan
secukupnya diserap akar pohon
yang tak pernah kau tinggalkan.
Jakarta, 19 Juli 2020.
Innalillahi wa innailaihi roji’uun
selmat jalan eyang
SukaSuka