: fikar w eda
ADAKAH peluru tersembunyikan di puing-puing kafe itu?
Sudah kau taklukkan, o ingatan, ingatan, o ingatan
Siapa yang dulu hendak kau tembak dengan senjata itu?
Sudah kau lupakan, o kebencian, kebencian, o kebencian.
Kita hari itu bertemu sebagai kawan atau musuh yang lazim?
Waktu terlalu singkat, o, terlalu singkat, untuk memastikan…